[Agribisnis] Kupas Tuntas Jurusan Agribisnis
pict by : https://www.bdb.org/ |
Halo semuanya, akhirnya saya ada
niatan juga untuk menulis tentang jurusan Agribisnis di blog ini. Sebelumnya
saya udah pernah sih nulis tentang jurusan kuliah ini di blognya Intip Jurusan
dan pas dilihat ternyata banyak banget yang nanya tentang jurusan kuliah ini.
Selain itu, saya juga banyak banget di DM oleh teman-teman menanyakan tentang
jurusan Agribisnis. Tapi sedihnya saya gak sempet bales karna urusan duniawi. Jadi
saya tulis aja disini. Mungkin nanti akan ada beberapa tulisan biar terkupas
tuntas. Buat kamu yang nyari info tentang jurusan ini mending di follow blog ini biar gak ketinggalan
informasi.
Apa itu Agribisnis?
Agribisnis dalam Bahasa Inggris itu
Agribusiness berasal dari dua kata
Bahasa Inggris yaitu Agriculture dan Business. Kalo diartikan berarti Bisnis
Pertanian. Intinya adalah Agribusiness/
Agribisnis adalah mempelajari bisnis-bisnis pertanian. Karena Pertanian dalam arti
luas juga mencakup Perikanan, Pertanian, Perkebunan, dan Peternakan, maka
Agribisnis juga akan mempelajari bisnis-bisnis tersebut. Selain itu, Agribisnis
juga mempelajari semuanya dari Hulu sampai dengan Hilir, maksudnya? Jadi
Agribisnis itu belajar mulai dari petani bercocok tanam, memelihara, panen,
diolah, sampai dijual. Jadi banyak hal yang dipelajari di Agribisnis.
Apa Alasan Pilih Jurusan Agribisnis?
Praktikum Lapang |
Sebenarnya dulu Agribisnis bukan
pilihan pertama saya. Saya maunya itu Ilmu Gizi kalo gak Ekonomi Syariah. Tapi
sewaktu SNMPTN saya gagal (ada tulisannya disini) dan ketika SBMPTN saya
memikirkan matang-matang jurusan yang masih linear dengan jurusan SMA saya, prospek
kerja bagus dan daya tampunya juga banyak. Akhirnya ayah saya menyarankan untuk
memilih Agribisnis. Sebelum mendaftar saya masih kurang banyak informasi
mengenai Agribisnis makanya gak tau apa yang dipelajari nanti sewaktu kuliah,
teman-teman jangan seperti saya ya.
Bagaimana Belajarnya?
Belajar kuliah pada umumnya sama,
begitupun ketika saya kuliah di Agribisnis. Ada dosen menjelaskan, bekerja
kelompok, dan presentasi. Tapi di Agribisnis kita akan mendapat kelas tambahan
seperti praktikum, asistensi, dan juga praktek lapang. Kadang-kadang juga ada
tugas besar untuk pameran dll.
Setelah nginep di desa |
Untuk pelajaran yang dipelajari
lebih ke ekonomi, sosiologi, dan manajemen ya. Ada sih dasar-dasar pertanian
yang akan diberikan seperti budidaya, penyakit, dan tanah, namun untuk kita ketahui
saja dan tidak terlalu mendalam. Mengapa demikian? Karena Agribisnis belajar
dari hulu sampai hilir jadi mau tidak mau kita harus tau juga mengenai budidaya
dll secara tidak langsung.
Pokoknya menyenangkan sekali
belajar di Agribisnis. Belum lagi ketika praktikum kita jalan-jalan ke
perkebunan, ke tempat pengolahan pertanian seperti MCD, Indolakto, Bapao Telo,
dan Yakult. Tugas besar seperti membuat produk dan pameran juga tidak bisa saya
lupakan, karena dengan adanya tugas besar tersebut saya dan teman-teman jadi
semakin akrab.
Lulusan Agribisnis Kerja Apa?
Yudisium, akhirnya lulus |
Gak usah bingung lagi ya
teman-teman menanyai prospek kerja setelah lulus kuliah dari Agribisnis karena
sudah banyak tulisan mengenai prospek kerja ini. Selain itu, karena Agribisnis
itu luas dari hulu sampai dengan hilir, prospek kerjanya juga sebanyak dari
hulu sampai dengan hilir. Teman-teman bisa jadi petani besar, karyawan
perusahaan pertanian, wirausaha, bahkan teman-teman juga bisa jadi pegawai
bank. Penasaran gak sih kenapa lulusan Agribisnis bisa jadi pegawai bank? Nah, lebih jelasya teman-teman bisa
tonton video yang sudah saya buat ini. Jangan lupa di subscribe ya karena bakalan banyak video mengenai Agribisnis
disana.
Jadi, gimana teman-teman? Sudah ada gambaran tentang Agribisnis atau belum?
Sampai jumpa
Semoga bahagia
6 komentar
Aku kaya liat galeri foto2 kuliah ya. Hihihi jadi pengen kuliah lagi. Menarik banget jurusan ini ya, dulu aku gak kepikiran sama jurusan ini
BalasHapusSenang nya itu bisa kemana mana ya. hihi aku paling senang kalau praktikum ke luar gitu. berasa langsung masuk pelajaran nya ke otak �� auto langsung ke Youtube ajah
BalasHapusNah iya bener ini, temanku juga ada yang lulusan agribisnis dan kerja di bank. Mau nonton videonya ah biar tahu kenapa bisa.
BalasHapusBaru tahu ni ashya dulu kuliah di jurusan agribisnis. Menarik ya kayaknya kuliahnya. Oya kalau di bank itu memang banyak banget orang dari jurusan yang berbeda-beda ya
BalasHapusAku malah ga tau sama sekali jurusan ini dan taunya cuma jurusan-jurusan umum, pas baca ini baru tau mengenai informasinya. Makasih Ashya. ��
BalasHapusWah seru sekali ternyata kuliah agribisnis... Selama ini aku fikir agribisnis itu sama dengan pertanian
BalasHapusSeperti didengarkan jika kamu memberi komentar :)